Saturday, July 21, 2012

Asal Usul Penduduk Asli Amerika

,
ASAL USUL-Dengan memanfaatkan urutan DNA, sekelompok peneliti berkesimpulan bahwa penduduk asli Amerika berasal dari Asia. Mereka migrasi ke benua Amerika melalui jembatan darat  15 ribu tahun lalu.
Temuan yang diterbitkan dalam jurnal Nature menunjukkan semua kelompok awalnya berasal dari Siberia, lalu melewati Beringia, sebuah jembatan tanah yang menghubungkan benua Asia dan Amerika selama zaman es. Kini jembatan darat ini sudah tidak ada dan menjelma menjadi Selat Bering.
Kelompok migran pertama yang dikenal sebagai "First Americans" menghuni sebagian besar wilayah Amerika utara dan selatan. Disusul dua kelompok berikutnya yang menghuni wilayah yang sama. DNA dari kelompok kedua dan ketiga masih dapat ditemukan pada penduduk asli Amerika saat ini.

Dengan mempelajari variasi urutan DNA penduduk asli Amerika, tim peneliti menemukan sebagian besar mereka berasal dari kelompok migran pertama. Sementara dua migrasi berikutnya berperan penting menambah variasi genetik.
"Penduduk asli Amerika tidak berasal dari migrasi tunggal," kata Profesor Andres Ruiz-Linares, pemimpin penelitian dari University College London, Selasa 17 Juli 2012. "Penelitian ini sekaligus menguak pola penyebaran manusia di Amerika."
Hasil analisis menunjukkan kedua populasi mewarisi materi genetik dari kelompok migran pertama alias "First Americans".

Ini mencerminkan fakta bahwa kelompok migran kedua dan ketiga bercampur dengan kelompok pertama yang mereka temui setelah mereka tiba di Amerika utara. "Setidaknya ada tiga garis keturunan yang mendalam pada populasi asli Amerika," kata Profesor David Reich, peneliti lain yang juga ahli genetika di Harvard Medical School.

Tim juga menemukan populasi penduduk asli Amerika menyebar dan membelah dari utara ke selatan sepanjang rute yang memeluk pantai. Divergensi ini diketahui dari aliran gen yang ada di antara kelompok-kelompok penduduk asli Amerika, terutama yang tinggal di Amerika selatan.

0 comments to “Asal Usul Penduduk Asli Amerika”

Post a Comment

 

ASAL USUL Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates